Minggu, 24 Februari 2013

Kiat-Kiat Memilih VPS yang Handal untuk Sebuah Website

Artikel ini merupakan lanjutan dari artikel sebelumnya yang berjudul Step by Step Install dan Optimasi VPS untuk kebutuhan website. Jika anda belum pernah membacanya, pilihan terbaik adalah dengan membaca artikel tersebut agar pembahasan ini bisa berkesinambungan.
Tips memilih VPS sebelum anda membeli untuk mengelola website
Untuk membangun website pasti dibutuhkan sebuah hosting sebagai tempat untuk menyimpan file dan database dari website. Ada ribuan jasa pnyedia hosting yang ada di internet yang akan menawarkan produk mereka agar anda menggunakan produk yang mereka tawarkan. Mungkin anda akan bingung untuk memilih yang mana karena memilih kecap harus nomor satu (Dan semua penjual kecap, mereka akan bilang merekalah yang nomor satu).
Diantara ribuan penawaran tersbut, satu hal yang biasa menjadi patokan/referensi (Walaupun sebenarnya bukan mutlak 100% benar), harga berbanding lurus dengan kualitas, sehingga semakin mahal harga hosting maka pelayanan dan kualitas akan semakin baik. Jangan kepincut dengan harga yang murah karena bisa saja waktu anda malah banyak terbuang percuma untuk mengurus hosting yang “kurang optimal“.
Sama halnya dengan hosting, VPS pun demikian. Harga VPS biasanya berbanding lurus dengan kualitas. Selain harga, berikut ini beberapa hal yang perlu diperhatikan ketika anda ingin membeli VPS untuk kebutuhan hosting anda:
  1. Speech hardware dari VPS. Semakin cepat dan semakin tinggi speech dari server maka VPS akan semakin baik.
  2. Teknologi virtualisasi server yang digunakan. Ada banyak teknologi VPS yang digunakan untuk VPS diantaranya OpenVZ, KVM dan XEN VPS. Untuk saya pribadi saya lebih memilin OpenVZ (Dengan catatan ada garansi dari penyedia VPS bahwa tidak akan overselling dari VPS yang dijual tersebut). Mengenai perbedaan dari masing-masing teknologi, akan saya usahakan utuk menjelaskannya di artikel selanjutya.
    OpenVZ VPS Linux
  3. Yang ketiga yang harus diperhatikan dalam pemilihan VPS adalah kecepatan network. Semakin cepat network, semakin baik pula website yang kita kelola. Hal ini membuat website bisa diakses jauh lebih cepat sehingga pengunjung tidak kabur dan buru-buru untuk menutup halaman website.
  4. Lokasi Data Center. Ada yang bilang “lokasi menentukan prestasi“. Untuk hosting dan VPS, hal ini memang harus. Anda harus menentukan lokasi data center sesuai dengan target audience dari website anda. Jika website anda berbasis international, sebaiknya anda menggunakan hosting dengan data center USA. Jika audience anda adalah Eropa, hosting berbasis di UK atau Germany adalah pilihan terbaik. Jika target anda adalah Indonesia, (Menurut pengalaman pribadi) ada 3 lokasi yang bisa anda pilih yaitu USA (Karena memang pusat dari internet), Singapore atau Indonesia (IIX) sendiri.
  5. Customer Support yang handal. Untuk yang ini memang harus, anda harus memilih penyedia VPS yang memberikan respon cepat dan memberikan solusi terbaik untuk masalah anda.
    Customer Support VPS
Berikut ini beberapa penyedia VPS yang (Menurut saya pribadi) bisa diandalkan untuk mengelola website yang kita punya. Perlu diingat, data ini berdasarkan pengalaman pribadi, bukan karena afiliasi dan bukan karena saya ada hubungan kerabat/teman dengan pemilik/penyedia jasa VPS. (Nopember 14 2012)
Untuk server dalam negeri:
  • RumahWeb.com
  • JogjaHost.com
  • FastIndo.net
Untuk server luar negeri, anda bisa menggunakan:
  • KnownHost.com
  • HawkHost.com
  • Hostgator.com
  • RocketVPS.com
FAQ
A) Bagiamana dengan penyedia jasa yang lain? Apakah Jelek?
Q) Saya hanya bisa menjawab, yang saya tulis di sini adalah yang pernah saya pakai dan hasilnya memang bagus. Untuk yang lain, yang tidak dituliskan di sini, ada dua kemungkinan. Pertama, karena memang saya tidak pernah menggunakannya, jadi tidak bisa memberikan penilaian. Kedua, saya pernah pakai, hasilnya jelek, jadi tidak saya tuliskan di sini.
Jika anda punya pengalaman lain seputar kriteria pemilihan jasa penyedia VPS, jangan pernah ragu untuk berbagi pengalaman dengan kami dengan meninggalkan komentra di bawah ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar