Rabu, 20 November 2013

TeraCopy, Alternatif Tool Untuk Copy Paste File



Windows adalah sistem operasi yang paling banyak digunakan. Alasannya tentu saja karena sistem operasi ini fiturnya lengkap dan pengoperasiannya mudah. Tapi, ini tidak berarti bahwa Windows tidak memiliki kekurangan. Para pengguna Windows versi-versi terbaru banyak yang mengeluhkan lambatnya proses penyalinan file, terutama saat menyalin data dalam ukuran yang besar dalam suatu jaringan. Ini tentunya merupakan masalah yang sangat mengganggu, terutama bagi orang-orang yang dalam pekerjaan mereka memang perlu untuk sering menyalin data dalam jumlah yang besar. Lambatnya proses penyalinan ini akan menghambat kerja dan menurunkan produktivitas mereka. Untuk mempercepat proses penyalinan, tersedia program TeraCopy. Program ini memang dirancang khusus untuk mengatasi lambatnya proses penyalinan dalam sistem operasi Windows.


TeraCopy adalah program yang dirancang untuk menyalin serta memindah file dengan kecepatan maksimal pada sistem operasi Windows. Saat sedang melakukan penyalinan data, program ini melewati file-file yang kondisinya dianggap kurang baik, yang dapat memperlambat proses penyalinan tersebut. Kemudian, saat proses penyalinan selesai, program ini akan menampilkan file-file tersebut, dan penggunanya dapat menentukan apa yang akan mereka lakukan dengan file-file tadi. TeraCopy adalah program yang sangat teliti. Program ini secara otomatis memeriksa file-file yang telah tersalin untuk memastikan bahwa file-file tersebut bebas dari error, dengan mengkalkulasikan nilai CRC Checksum.TeraCopy juga menyediakan informasi yang lebih detil mengenai file-file yang disalin dibandingkan dengan fitur penyalinan file standar Windows, sehingga penggunanya dapat menyalin file dengan lebih selektif.

TeraCopy sangat mudah dan praktis untuk digunakan. Program ini terintegrasi dengan menu klik kanan milik Windows Explorer, dan dapat diatur menjadi pelaksana proses penyalinan yang utama. Berikut adalah beberapa fitur andalan TeraCopy :
Menyalin file dengan lebih cepat
Fitur pause dan resume saat sedang melakukan penyalinan
Memperbaiki kesalahan saat melakukan penyalinan
Daftar file yang interaktif dengan informasi yang detil
Integrasi Shell
Dukungan penuh Unicode
Mendukung Windows 8 x64

TeraCopy adalah program yang gratis. Tapi, ini terbatas untuk penggunaan non komersial saja. Selain versi gratis, tersedia juga TeraCopy versi berbayar. Versi berbayar dari program ini menawarkan lebih banyak fitur. Jadi, jika dalam pekerjaan Anda menyalin file dalam jumlah/ukuran yang besar adalah sesuatu yang rutin, tidak ada salahnya jika Anda mencoba TeraCopy. Program ini akan membuat proses penyalinan file Anda menjadi jauh lebih cepat dan efisien.

SugarSync, Tempat Menyimpan File Secara Online


Jika Anda seringkali mengerjakan pekerjaan Anda di beberapa komputer yang berbeda, Anda pasti sering merasa kesulitan untuk menyimpan file-file Anda. Memang, Anda dapat saja dengan mudah menyimpan hasil kerja Anda kedalam sebuah flash disk. Tapi, bagaimana jika Anda lupa membawa flash disk tadi saat dibutuhkan? Atau bagaimana jika tiba-tiba flash disk Anda tadi hilang?


Tentunya Anda akan kehilangan hasil jerih payah Anda. Untuk memastikan bahwa file-file hasil kerja Anda akan selalu ada saat dibutuhkan, Anda dapat menggunakan SugarSync. SugarSync adalah layanan sinkronisasi file. Saat selesai mengerjakan sesuatu di tempat umum seperti warnet, Anda dapat menyimpan hasil kerja Anda tadi kedalam cloud server yang disediakan oleh SugarSync. Lalu, Anda dapat melakukan sinkronisasi file saat Anda telah tiba di kantor untuk mendapatkan file-file hasil kerja Anda tadi. Sangat praktis bukan? Jadi, dengan menggunakan SugarSync, Anda akan dapat selalu mengakses file-file Anda saat diperlukan.

SugarSync bukanlah satu-satunya layanan sinkronisasi yang bisa Anda gunakan. Tapi, SugarSync adalah salah satu yang terbaik. SugarSync sangat mudah untuk digunakan. Bahkan, karena antarmuka nya sangat mudah untuk dipahami, Anda tidak akan menemui kesulitan walaupun Anda mungkin belum pernah melakukan sinkronisasi file sebelumnya.

Salah satu hal yang merupakan kelebihan dari SugarSync adalah adanya aplikasi untuk hampir semua platform. Jadi, Anda dapat menggunakan SugarSync dengan sebuah komputer yang menggunakan sistem operasi apapun, smartphone Android, dan sebagainya. Dengan demikian, Anda dapat selalu mengakses file-file Anda, walaupun Anda menggunakan gadget yang berbeda-beda jenis. Dan tentunya, Anda juga tidak lagi perlu repot membawa flash disk kemanapun Anda pergi.

Anda tidak perlu mengeluarkan banyak uang untuk menggunakan SugarSyn. Bahkan, Anda dapat menggunakan layanan sinkronisasi file ini secara gratis jika memang Anda tidak membutuhkan kapasitas penyimpanan yang besar. Untuk mulai menggunakan SugarSync, yang pertama-tama perlu Anda lakukan adalah mengunjungi sugarsync.com.

Kemudian, disana Anda dapat mendaftar untuk mendapatkan sebuah akun. Akun gratis SugarSyn mendapatkan kapasitas penyimpanan sebesar 5GB. Untuk menggunakan SugarSyn, tentunya Anda perlu meng-install client software nya. Anda dapat melakukan hal ini sebelum ataupun setelah mendaftarkan akun Anda. Anda tidak perlu mengkhawatirkan keamanan data Anda karena SugarSync menjamin keamanannya. Hanya saja, satu hal yang perlu Anda ingat adalah layanan sinkronisasi file bukanlah layanan back up. Jadi, saat Anda selesai melakukan sinkronisasi file dari komputer Anda, sebaiknya Anda jangan lalu menghapus file-file Anda tadi.

Minggu, 17 November 2013

TIPS AMPUH MENGATASI LAPTOP KENA AIR




Banyak kejadian yang bisa menimpa kita pada saat menggunakan laptop untuk bekerja. Salah satu kasus yang paling banyak menimpa adalah laptop yang terkena air, misalnya kecipratan air, terkena tumpahan air kopi atau bahkan terendam atau tersiram air minum. Jika anda mengalahi hal tersebut, maka jangan sekali-kali menyalakan laptop tersebut, karena dengan menyalakan laptop tersebut akan sangat berpotensi sekali dalam terjadinya konsletin arus listrik. Langkah awal adalah dengan memidahkan laptop yang terkena air tersebut ke tempat yang aman dari sumber siraman air tersebut.


Selanjutnya adalah mencopot battere, lalu membrsihkan dan mengeringkanya. Jika terlihat kotor, bersihkan dengan kain halus dengan sedikit air dan digosok perlahan. Hati-hati terhadap kutup-kutup plus-minus battere (biasanya dari logam berwarna kuning berkilau dibagian bawah/samping bodi battere). Bersihkan bagian ini sampai kering. Jika sudah kering sebaiknya battere jangan dipasang kembali dulu ke Notebook.

Jemur Notebook dibawah sinar matahari, dan letakan dengan berpindah posisi agar air dibagian dalam bisa langsung keluar. Setelah dijemur sampai kering, bisa disemprot dengan pengering rambut (hair-dryer) agar bagian dalam notebook bisa dijangkau. Semprotkan dilubang lainya, seperti speaker, port-connector, powe, keyboard dsb. Hati-hati jangan sampai posisi Hair-dryer terlalu dekat agar tidak merusak komponennya.

Battere juga dapat dijemu di bawah sinar matahari, tapi sebaiknya dibungkus kain terlebih dahulu. Battere tipe lithium (Li-Ion) sangat sensitiv terhadap lingkungan panas yang dapat membuat struktur kimiawi-nya rusak dan beresiko meledak. Sebaiknya dijemur sampai 1 – 3 jam saja. Setelah itudapat dimasukan kedalam kulkas (tetap dibungkus kain), dan jangan memaskan kedalam frezeer. Suhu dingin selama beberapa jam dapat mengembalikan kemampuan battere.
Jika sudah terbiasa dengan hal-hal teknis, kita dapat membuka cassis (bodi) notebook untuk mengeluarkan perangkat utama (seperti Processor, Hard Disk, Motherboard, RAM dsb) agar memastikan semuanya tidak mengalami kerusakan. Aritektur notebook memiliki sistem yang cukup sederhana, terdiri berbagai modul card yang dikoneksikan mengunakan konektor dan kabel. Yang perlu diingat, karena komponen notebook biasanya kecil dan halus, diperlukan perlakuan yang ekstra hati-hati.

Siapkan toolset seperti obeng plus-minus berukuran kecil dan sedang, lebih baik jika memiliki Ampere Meter. Balik notebook, dan copot semua mur dibagian bawah agar chassis dapat terbuka (umumnya HDD, RAM & Optical Disk terletak dibagian bawah). Hafalkan lokasi mur tersebutagar pada saat pmasangan kmbali tidak salah letak. Telusuri dengan hati-hati semua baut yang belum terbuka, dan pisahkan semua komponen yang telah dibuka.
Perhatikan semua kabel dan konektor yang ada. Jangan sampai terputus atau rusak. Inijuga termasuk sirkuit yang ada terdapat didalam motherboard yang tidak boleh tergores atau lecet.

Komponen yang paling rentan mengalami kerusakan adalah perangkat mekanis seperti Hard Disk dan Optical Disc (CD/DVD), Jika sudah dapat membuka kedua perangkat ini, langsung pisahkan dan keringkan sama seperti langkah diatas.

Buka semua bagian notebook dan copot habis komponen semaksimal yang dapat dilakukan. Pisahkan semua peralatan, lalu jemur kembali sampai kering dan sesekali disemprot dengan hair-dryer. Setelah semuanya kering ukur semua komponen dengan Ampere Meter dengan cara menghubungkan konekter kealat tersebut. Jika dari angkanya di-indikasikan masih baik, berarti komponen dapat digunakan kembali. Jangan lupa untuk melakukan testing tehadap battere juga.

Pasang kembali semua komponen dengan hati-hati keposisi semuladibagian pada notebook. Kencangkan semua bautlalu setelah selesai semprot kembali dengan hair-dryer untuk memastikan semuanya telah kering, pasang battere ketempat semula.

Sebaiknya gunakan listrik untuk melakukan testing pertama, dengan asumsi battere telah mengalami kekosongan daya. Jangan langsung dinyalakan, biarkan battere menyerap energi listrik kurang lebih selama satu jam.
Setelah itu copot kabel listrik, lalu nyalakan seperti biasa. Jika tampilan notebook jalan seperti biasa, masuk ke menu BIOS dengan menekan tombol DEL atau F12 (tergantung tipe Notebook). Cek semua data peralatan BIOS apakah sudah benar, dan lakukan setting seperlunya seperti tanggal, booting priority dan sebagainya. Jika tidak mngerti, dapat melakukan setting original seperti kondisi aslinya pada saat dibeli. Pilihan ini pasti tersedia dimenu BIOS.

Jika notebook tidak menyala sebagaimana mestinya, berarti ada komponen yang mengalami kerusakan parah. Tidak ada pailihan lain selain menggantinya dengan yang baru. Kita dapat menghubungi vendor / dealer notebook yang banyak tersedia. Kita hanya dapat berharap agar kerusakan tersebut tidak terlampau banyak dan mengenai komponen utama seperti Processor maupun Motherboard yang berharga cukup mahal.

Untuk menghindari kerusakan Notebook, sikap yang paling baik adalah dengan melakukan tindakan preventif, yaitu menyelamatkanya sebelum terkena banjir. Tapi musibah kadang terjadi begitu saja dan kita perlu mengambil langkah-langkah tertentu agar kerugian tidak terlalu besar. Untuk itu diperlukan aktivitas ekstra seperti yang dijelaskan diatas.

Selamat Mencoba, Semoga Bermanfaat.
Salam~

24 TIPS ANALISA KERUSAKAN KOMPUTER DAN 24 SOLUSINYA




Berikut Merupakan Rangkuman Masalah dan kendala Yang sering Pengguna Komputer Hadapi dan Bagaimana Cara Pencegahannya :

1. Komputer Tidak Mau Hidup
Cara Mengatasinya :
Cek koneksi kabel (dari power outletnya ke tombol power pada PC)
Cek apakah stabilizer berfungsi atau tdak (jika memakai stabilizer)
Cek kabel power pada CPU
Jika masih juga tidak mau hidup permasalahanya mungkin terletak pada power supply atau MB

2. Komputer Mau Hidup Tetapi Tidak Mau Booting
Cara Mengatasinya :
Kenali Terlebih dahulu Bunyi Beep :
Beep 1 kali saja Tanda bahwa kondisi komputer baik
Beep 1 kali, panjang Terdapat problem di memory
Beep 1 kali panjang dan 3 kali pendek Kerusakan di VGA card
Beep 1 kali panjang dan 2 kali pendek Kerusakan di DRAM parity
Beep terus menerus Kerusakan dimodul memory atau memory video
- Cek dengan menggunakan software dianosa seperti sisoft sandra, PC mark04, PC mark05 dll

3. Komputer Mau Booting Tetapi Selalu ?Safe Mode ? (untuk masuk ke safe mode tekan F8)
Cara Mengatasinya :
restart kembali komputer anda
jika masih trouble intall ulang windows anda
jika masih safe mode juga, berarti HD anda bermasalah
cek dengan : scan disk

4. Komputer Sering Hang
Cara Mengatasinya
Disebabkan software mengalami crash
tekan ctrl + alt + del >> klik End task pada program yang ?Not Responding?
tekan tombol restart pada CPU
Disebabkan hardware mengalami konflik (adanya penambahan hardware baru)
konflik antar hardware sering terjadi pada sistem operasi windows
install ulang windows anda, tetapi yang perlu diingat sebelum reinstall windows anda, lepaskan dulu hardware baru anda
jalankan fasilitas ?add new? hardware yang terdapat pada control panel.

5. Keyboard Tidak Dikenali Oleh Komputer
Cara Mengatasinya
cek apakah keyboard anda sudah terpasang dengan benar
jika sudah tapi masih juga keyboard tidak terdeteksi maka kemungkinan keyboard anda bermasalah.
coba ganti keyboard anda, jika sudah diganti tapi juga masih bermasalah maka kemungkinan besar yang rusak adalah di bagian port keyboard di MB anda.
Jika memang Sudah di Ganti Keyboard Baru tapi tetap tidak terdeteksi Juga Coba Ganti dengan Keyboard USB dan apabila tidak terdeteksi Juga berarti ada yang salah Pada sitem Windows Sobat

6 Mouse Tidak Dikenali Oleh Komputer (sama dengan kasus keyboard)

7. Pointer Mouse Selalu Meloncat-Loncat
Cara Mengatasinya
- mouse kotor segera di Bersihkan (khususnya pada bola mouse)

8. Komputer Sering Crash
Cara Mengatasinya :
- cek semua posisi kabel, hardware, dan juga tegangan pada casing, cek suhu pada CPU dan jua cek ram, processor dan juga vga.

9. Bila Produsen MetherBoard(MB) Tidak Diketahui
Cara Mengatasinya :
- buka casing, dan cek CPU anda biasanya sebuah MB memiliki label produsen yang sekaligus berisi spesifikasi tipe Mbnya.
- Lihat pada manual book
- Cari data Mb lewat internet, cocokan ID yang tercetak pada sticker board denan daftar yang terdapat pada situs www.fcc.gov/oet/fccid, dan cari daftar nomor ID yang dikeluarkan oleh lembaga perijinan untuk perangkat elektonik di Amerika
- Gunakan software analisa, seperti sandra99 dll.

10. Lupa Password BIOS
Cara Mengatasinya :
- Cabut batterey cmos pada cpu
- Atau dengan cara emncoba menebak bberapa password default untuk beberapa produsen bios misalkan AMI dan AWARD (contoh : A.M.I, AMI, AMI_SW, ALLY, 589589 dll)

11. Jam dan setting tanggal BIOS Selalu Berubah-Rubah
Cara Mengatasinya :
- batteray cmos sudah tidak berfungsi (mati), ganti dengan batteray yang baru

12. Menambah Perangkat Hardware Baru, Tp Tidak Terdeteksi Oleh BIOS
Cara Mengatasinya :
- Kemungkinan besar bios anda sudah kuno sehingga tidak dapat mendeteksi hardware yang baru, maka segera update bios anda (bisa download melalui internet, mis : www.windrivers.com)

13. Melacak Kerusakan Card Pada MB
Cara Mengatasinya :
- cobalah denganmencabut dan menancapkan beberapa card pada MB anda
- jika booting berhasil maka card anda tidak bermasalah begitu jua sebaliknya

14. Pasang Processor Baru Tp Tidak Terdeteksi
Cara Mengatasinya :
- cek apakah anda sudah memasang processor denan benar
- cek apakah posisi jumper pada processor sudah benar (tentang jumper pada processor bisa anda priksa pada manual booknya)

15. Crash Setelah Memasang RAM Baru
Cara Mengatasinya :
- kemungkinan ram yang anda pasang tidak kompatibel dengan komputer anda (cabut ram tersebut)

16. Menambah RAM Tapi Tidak Terdeteksi
Cara Mengatasinya :
- Lakukan pengecekan seperti ketika kasus sebelumnya
- Pastikan slot yan dipakai sesuai, misalnya : SD RAM memiliki slot yang hampir sama dengan RD RAM tetapi RD RAM, tidak bisa terdeteksi meskipun bisa dipasang pada slot jenis SD RAM.

17. Setelah Menambah RAM Proses Komputer Manjadi Semakin Lambat
Cara Mengatasinya :
- perhatikan batas kapasitas ram anda, misalnya ram jenis EDO batas maksimalnya adalah 64 MB, maka ketika dipaksakan untuk ditambah maka komputer anda menjadi semakin lambat

18. Virtual Ram
Cara Mengatasinya :
- klik kanan icon My computer, pilih propertis, kemudian pilih tab performance dan klik VIRTUAL MEMORY
- pilih item let me specify my own virtual memory setting (pilih HD yang akan digunakan sebagai virtual memory)
- klok OK

19. Monitor Tidak Mau Nyala
Cara Mengatasinya :
- pastikan semua kabel power maupun konektor yang berhubungan dengan monitor ok
- pastikan juga pin yang ada pada port VGA masuk dengan sempuran tidak ada yang bengkok apalagi tidak masuk semua/salah satu pin ke port VGA
- pastikan juga VGA card anda ok

20. Monitor Menjadi Gelap Saat Loading Windows
Cara Mengatasinya :
- kemungkinan disebabkan karena setup driver untuk monitor tidak tepat(setting frekuensinya terlalu tinggi)
- masuk dulu ke dalam kondisi safe mode (tekan F8)
- install ulang driver VGAnya

21. Tampilan Tiba-Tiba Rusak Dan Komputer Manjadi Hang
Cara Mengatasinya :
- dikarenakan suhu (pada VA card) sangat panas

22. Ukuran Tampilan monitor Tidak Sesuai Keinginan
Cara Mengatasinya :
- masuk ke display propertis (klik kana semabrang tempat pilih propertis)
- Tekan tab setting dan dan atur ukuran tampilan sesuai dengan keinginan (pada screean area)

23. Monitor Seperti Berkedip Saat Digunakan
Cara Mengatasinya :
- masuk ke display propertis (klik kana semabrang tempat pilih propertis)
- Tekan tab setting dan klik advance, kemudian klik adapter, pada bagian ini ditampilkan refresh raet yang dininkan

24. Sound Card Baru Tidak Terdeteksi
Cara Mengatasinya :
- Crash dengan saounda card yang lama
- cek pada manual booknya, apakah soundcard on boardnya perlu dimatikan atau tidak jika hendak menginstall ulang soundcard yan baru (biasanya bisa dimatikan lewat jumper atau bios)

Kamis, 07 November 2013

Apa Kelemahan Dari Windows 8 ? Ini Dia 6 Kelemahannya...

 Developer menemukan adanya pergantian secara terus-menerus yang terjadi antara tile-based Metro UI dan glassy Aero UI. Hal tersebut dinilai tidak masuk akal dan sangat membingungkan. Berpindah dari aplikasi Metro dan aplikasi desktop sangat sulit dilakukan.

2. Tidak ada opsi untuk mengubah tiles menjadi icons.
Ukuran tiles terkecil, tampilannya masih terlalu besar. Saat nantinya kita menginstall banyak aplikasi maka screen Metro akan terlihat semrawut.
3. Sulit berpindah antar screen.
 logo unic windows 8 | munsy afandi | munsypedia.blogspot.comTidak adanya fungsi Alt-Tab seperti saat bekerja dengan desktop dan keyboard untuk berganti dari satu app ke app yang lain mungkin merupakan hal yang sangatsulit. Sebagai gantinya, di Windows 8 Metro UI kita tidak bisa menggunakan pointer atau finder untuk meletakkan screen di sisi kiri dan melakukan drag. Kedengarannya sangat sepele, tapi masalah akan muncul saat kita bekerja dengan banyak aplikasi. Tidak ada cara cepat dan mudah untuk berganti antar aplikasi. Jika menggerakkan mouse ke arah kiri maka sebuah icon akan pops up. Dan jika tidak tepat maka kita harus klik beberapa kali atau mencoba lagi.4. Metro multitasking.
 Jika sobat menggunakan aplikasi Metro (untuk tablet) di Windows 8, screen akan menampilkan dua aplikasi secara berjajar. Untuk pemula hal itu tidak akanmenjadi masalah besar. Namun bagi advanced user, kemampuan Metro dengan multitasking hanya untuk dua aplikasi merupakan kelemahan yang fatal.

5. Metro.
Metro memang bisa bekerja baik di tablet tapi UI tersebut sangat tidakkompatibel jika digunakan pada desktop. Sulit dilakukan untuk sobat yang menggunakan Notebook. Sehingga secara default Windows 8 tidak mungkin bisa melakukan booting ke Metro UI. Dengan kata lain Microsoft perlu memberikan kill-switch untuk mematikan Metro UI.
6. konten Flash di Tablet PC.
 Ternyata Microsoft memang sengaja membuat Windows 8 ini tidak bisa mendukung konten Flash di Tablet PC. Alasan Microsoft melakukan hal ini adalah untuk menghemat baterai Tablet. Selain itu juga dapat melindungi privasi Tablet kita dan meningkatkan keamanan. Hal ini dikarenakan pada beberapa aplikasi dan perangkat elektronik lainnya, penggunaan konten Flash justru menyebabkan data rusak atau crash. 


Sumber : http://munsypedia.blogspot.com/2012/11/apa-kelemahan-dari-windows-8-ini-dia-6.html#ixzz2k14NoDlG